Minggu, 31 Januari 2016

TRIK SULAP ROHANI: ANAK TUHAN MEMBAWA PEMISAHAN

Mumpung istirahat siang, sambil makan siang, aku sempatkan menulis...pokoknya gunakan waktu yang ada untuk berbagi berkat dengan teman-teman guru dan pembina anak dimanapun mereka bisa mengakses blog ini...

Mainkan ilustrasi (sulap) ini dalam kelas yang jumlah muridnya tidak terlalu banyak.

Alat: 
- Mangkuk atau baskom lebar diisi air hampir penuh
- Bubuk lada halus
- beberapa lidi/tusuk gigi
- sabun

Cara Bermain:
Tunjukkan kepada anak-anak baskom yang berisi air. lalu taburilah dengan bubuk lada di atasnya hingga merata. katakan kepada mereka air dengan bubuk lada itu ibarat manusia di dunia ini yang penuh dengan dosa dan perbuatan jahat. 

Suruhlah anak-anak menusukkan lidi/tusuk gigi ke dalam air, apakah mereka bisa membawa pemisahan? Biarkan semua anak mencoba. Hasilnya pasti semua tidak bisa. Mengapa? Katakan: karena kita tidak bisa membawa pemisahan, kita tidak bisa membawa perubahan, bila kita tidak memiliki Yesus.

Sambil berkata begitu, kakak boleh menusukkan lidi/tusuk gigi yang kakak pegang. Hasilnya...Semua bubuk lada itu minggir....

Rahasianya:
Sebelumnya kakak sudah melumuri lidi/tusuk gigi kakak dengan sabun.

Selamat Mencoba...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar